RESEP CARA MEMBUAT CUPCAKE MOKA GULA MERAH
Membuat cup cake dengan cara di kukus? Pasti bisa. Cup
cake kai ini menggunakan gula merah sebagai pemanisnya. Selain
memberikan rasa manis yang berbeda warnanya pun tampak alami. Yang pasti
mudah dibuat dan bahan-bahannya tak sulit untuk didapat.
bahan-bahan/bumbu-bumbu:
75 gram margarin
1/2 sendok makan susu kental manis putih
1/2 sendok teh pasta moka
4 butir telur
100 gram gula pasir
1 sendok teh emulsifier (sp/tbm)
100 gram tepung terigu protein sedang
bahan isi (aduk rata):
50 gram gula merah, disisir
1 sendok makan wijen sangrai
Cara membuat:
- Kocok margarin 7 menit sampai lembut. Tambahkan susu kental manis dan pasta moka. Kocok rata. Sisihkan.
- Kocok telur, gula, dan emulsifier sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata.
- Tuang sedikit-sedikit ke dalam kocokan margarin sambil diaduk perlahan.
- Tuang adonan hingga memenuhi 1/2 tinggi cetakan muffin berdiameter 6
cm dan tinggi 3 cm yang dialas cup kertas. Sendokkan isi. Tuang lagi
sisa adonan.
- Kukus di dalam pengukus yang sudah dipanaskan, di atas api sedang 5 menit sampai matang.
Untuk 17 buah