RESEP CARA MEMBUA FRIED TORTILLA WITH SALSA
Akhir pekan memang waktu yang tepat untuk ngumpul
bareng keluarga. Kesempatan baik seperti ini pasti akan Anda gunakan
untuk menmanjakan anggota keluarga dengan santai di rumah sambil
menikmati kudapan yang istimewa. Nah, salah satu sajian yang layak untuk
hadir menemani hari libur Anda dan keluarga adalah fried tortilla with
salsa yang nikmat ini.
bahan-bahan/bumbu-bumbu:
4 lembar tortilla, potong 4 bagian
minyak untuk menggoreng
bahan isi:
1/2 buah bawang bombay, cincang kasar
2 siung bawang putih, cincang halus
1/2 buah paprika hijau, potong kotak kecil
1/2 buah paprika merah, potong kotak kecil
7 lembar smoked beef, potong kotak
1/2 sendok teh garam
1 sendok teh merica hitam bubuk
1/4 sendok teh gula pasir
1 sendok makan minyak untuk menumis
bahan perekat (aduk rata):
1 sendok makan tepung terigu
1 sendok makan air
Cara membuat:
- Ambil selembar tortilla yang sudah dipotong. Bentuk cone, rekatkan dengan bahan perekat.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan diatas api kecil sampai berwarna kekuningan. Angkat. Tiriskan.
- Isi, panaskan minyak. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga
harum. Masukkan paprika. Aduk hingga setengah layu. Tambahkan smoked
beef, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk hingga matang. Sisihkan.
- Ambil 1 buah cone tortilla. Beri isi.
Untuk 16 buah