Cara Membuat Resep SUP SAWI PUTIH TABUR SELEDRI
Menyajikan sayur untuk hidangan sehari-hari kadang
menjadikan bingung sebab sayur yang satu dengan yang lainnya sudah
pernah kita sajikan. Tapi Anda dapat mencoba resep sup yang sangat mudah
dibuat ini. Sup sawi putih tabur seledri ini boleh untuk disajikan.
bahan-bahan/bumbu-bumbu:
1 bonggol sawi putih, dipotong-potong
2.000 ml kaldu ayam
100 gram jamur kuping, diseduh, dipotong-potong
2 sendok makan garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh kaldu ayam
1 sendok makan gula pasir
1 batang daun bawang, dipotong serong
1 1/2 sendok teh minyak wijen
3 tangkai seledri, dipotong-potong
bumbu halus:
3 siung bawang putih, digoreng
6 butir bawang merah, digoreng
Cara membuat:
- Kuah, rebus kaldu dan bumbu halus sampai mendidih.
- Masukkan sawi, jamur kuping, garam, merica, kaldu ayam, dan gula. Aduk rata. Masak sampai matang.
- Menjelang diangkat, masukkan daun bawang dan minyak wijen. Aduk rata. Tabur dengan seledri.
Untuk 8 porsi