Cara Membuat Resep TIM IKAN NILA JAMUR TAOSI
Tekstur ikan dan seafood berbeda dengan daging sapi
atau ayam. Itu sebabnya di dalam masakan keduanya punya kekhasannya
masing-masing. Mari kita olah salah satu jenis ikan menjadi masakan
sedap yang luar biasa.
bahan-bahan/bumbu-bumbu:
2 ekor ikan nila, dibersihkan
1/2 sendok makan air jeruk nipis
1/2 sendok teh garam
1 sendok makan kecap asin
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh gula pasir
1 sendok makan taosi
2 batang daun bawang, diiris panjang
3 siung bawang putih, dicincang halus
3 cm jahe, diiris korek api halus
3 buah cabai kering, diincang halus
3 buah jamur hioko, direndam, diiris halus
Cara membuat:
- Lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan 15 menit.
- Letakkan di pinggan tahan panas. Lumuri dengan kecap asin, taosi, merica bubuk, dan gula pasir. Diamkan 15 menit.
- Taburkan daun bawang, bawang putih cincang, jahe, cabai kering, dan jamur.
- Kukus di atas api sedang 25 menit sampai matang.
Untuk 4 porsi