Cara Membuat Resep KETAN SERUNDENG ISI ABON PEDAS
Sajian yang terbuat dari ketan banyak juga lo
penggemarnya. Banyak sajian yang nikmat yang bisa kita sajikan dari
beras ketan. Seperti ketan serundeng isi abon pedas ini yang layak untuk
Anda coba. Gurihnya serundeng yang terbuat dari kelapa parut yang
disangrai dengan bumbu-bumbu ini menyatu sempurna dengan rasa abon sapi
yang sedikit pedas.
bahan-bahan/bumbu-bumbu:
bahan ketan:
400 gram beras ketan putih, direndam 1 jam
175 ml santan dari 1/2 butir kelapa
2 lembar daun pandan, dibuat simpul
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh kunyit bubuk dan 25 ml air, dilarutkan
25 ml air suji, dari 20 lembar suji dan 2 lembar pandan
2 tetes pewarna hijau tua
minyak goreng untuk menggoreng
bahan isi (aduk rata):
3 buah cabai kering, diblender
35 gram abon sapi pedas
bahan taburan:
75 gram kelapa parut kasar
1 sendok makan minyak goreng
1 batang serai, dimemarkan
bumbu halus:
3 butir bawang merah
1 siung bawang putih
1 buah cabai merah
1 cm kunyit
1/4 sendok teh ebi
1/4 sendok teh garam
1 sendok teh gula pasir
Cara membuat:
- Serundeng, tumis bumbu halus dan serai. Tambahkan kelapa parut. Aduk hingga kering. Sisihkan.
- Ketan, kukus di atas api sedang 15 menit. Angkat. Sisihkan.
- Rebus santan, daun pandan dan garam sampai mendidih. Kecilkan api.
Tambahkan beras ketan. Aduk sampai terserap. Bagi adonan 2 bagian. Satu
bagian tambahkan larutan kunyit. Aduk rata. Satu bagian tambahkan air
daun suji dan pewarna hijau tua. Aduk rata.
- Kukus masing-masing ketan di atas api sedang 30 menit sampai matang. Angkat.
- Tata serundeng di dalam cetakan putu ayu. Tata ketan hijau. Taburkan isi. Tutup dengan ketan kuning.
- Keluarkan dari cetakan. Sajikan.
Untuk 17 buah