Cara Membuat Resep SAYUR ONCOM KUAH KENCUR
Memang banyak orang yang menyukai oncom. Oncom dapat
disajikan dengan berbagai jenis. Contohnya seperti menu yang satu ini.
Campuran santan membuat makanan ini lebih gurih saat dinikmati.
bahan:
1 buah oncom, dibelah dua, bakar, dipotong-potong kotak
50 gram buncis, dipotong-potong
15 gram ebi, dimemarkan
5 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
10 buah cabai rawit hijau, dimemarkan
5 buah belimbing wuluh, dipotong 1 cm
4 sendok teh garam
1 sendok makan gula merah
1.500 ml santan dari 1 butir kelapa
bumbu halus:
10 butir bawang merah
6 siung bawang putih
5 butir kemiri, disangrai
3 buah cabai merah
5 cm kencur
Cara membuat:
- Rebus santan, bumbu halus, ebi, dan daun jeruk sambil diaduk sampai mendidih.
- Masukkan oncom, cabai rawit hijau, belimbing wuluh, garam, dan gula
merah. Masak sampai matang. Tambahkan buncis. Aduk hingga matang.
Untuk 6 porsi